Sabtu, 9 April 2011 07:02 wib
RCTI
GORONTALO - Pengunggah video lipsync Briptu Norman Kamaru, akhirnya angkat bicara.
Si penggunggah yang berstatus mahasiswa ini, mengaku alasannya mengunggah video tersebut selain senang dengan aksi lucu Pak Brimob, dia juga ingin menghilangkan kesan negatif polisi di masyarakat.
Adalah Reinald Rievaldy, Mahasiswa Tehnik Universitas Negeri Gorontalo, adalah orang yang berperan hingga Norman dikenal luas. Reinald mengaku mendapatkan video tersebut dari akun Facebook temannya yang bernama Ade Mahmud.
Dalam pengakuannya kepada wartawan, Jumat (8/4/2011), Reinald juga tidak menyangka video yang di unggahnya pada 3 April 2011 tersebut mendapat perhatian luas di dunia maya dan masyarakat Indonesia.
Hingga saat ini, video yang bertajuk Polisi Gorontalo Menggila ini sudah ditonton lebih dari satu juta orang.
Sementara itu Reinald juga mengaku siap jika dimintai keterangan oleh pihak kepolisian.
(Zainal Ahmad/RCTI/lam)
0 komentar:
Posting Komentar